GARUTSELATAN.INFO - Panorama Alam Batu Tumpang terletak di Desa Tanjungjaya Kecamatan Cikajang Kabupaten Garut Provinsi Jawa Barat 44172, Indonesia.
Batu Tumpang Cikajang Garut Selatan |
Panorama Alam Batu Tumpang biasanya ramai didatangi pengunjung baik dari Garut, Garut Selatan, Tasik dan juga Bandung disaat weeekend tiba, lokasinya cukup dekat dengan Perkebunan Teh PTPN Giriawas. Panorama Alam Batu Tumpang memiliki nuansa alam yang sejuk khas Perkebunan Teh dengan ketinggian mencapai 150 meter dan lebar 100 meter membuat objek tersebut cukup menarik bagi setiap pengunjung.
Jika anda ingin mengunjungi Pantai yang ada di Garut Selatan seperti Pantai Sayang Heulang, Pantai Santolo, Pantai Cijayana, Pantai Citanggeuleuk, hingga Pantai Rancabuaya dari arah Garut kota pasti akan melewati Panorama Alam Batu Tumpang tersebut. Tempat ini ramai dikunjungi terutama oleh pecinta panjat tebing, berfoto selpi dan ada juga yang ingin menikmati suasana alam yang indah serta sejuk disana.
Baca Juga : Pesona Awit Sinar Alam Darajat | Rute Lokasi & Info Tiket
Batu Tumpang merupakan sebuah batu yang mirip sebuah bukit kecil yang terletak di pinggir jalan jalur Cikajang ke arah Pameungpeuk atau sebaliknya. Jarak dari kota Garut sekitar 35 kilometer dan dari Alun-alun Cikajang sekitar 6 kilometer. Batu Tumpang tersebut sering digunakan sebagai tempat latihan panjat tebing yang menarik perhatian bagi para pengguna jalan yang melintas.
Batu tersebut memang sudah ada sejak zaman dahulu kala bukan hasil letusan gunung merapi tetapi memang seputar kawasan tersebut merupakan perbukitan yang memiliki batu-batu besar, ungkap sejarawan Garut Warjita.
Puncak Batu Tumpang Cikajang Garut Selatan |
Para wisatawan atau warga yang kebetulan dalam perjalanan melintasi tempat tersebut mereka suka makan bersama duduk beralaskan tikar disekitar Kebun Teh/ Batu Tumpang. Tidak ada tarif khusus bagi para pengunjung kawasan itu, kawasan Batu Tumpang sudah menjadi kawasan wisata alam di Garut mereka bisa berfoto dan menikmati keindahan alam sepuasnya.
Ikuti Saluran WhatsApp Kami Garutselatan.info Lainnya di Google News