GARUTSELATAN.INFO- Baik Langsung Saja Ke pembahasanya, Karna Di part 1 kita sudah bahas tentang tanaman tanaman hias mahal ini..
oke langsung saja kita simak tanaman hias apa saja yang harganya meroket di part 2 ini.
1. Philodendron Minima
Para penyuka tanaman hias dibuat jatuh cinta dengan keunikan bentuk daun yang membelah alami berwarna hijau tua atau hijau muda. Philo Minima termasuk tanaman langka yang diburu oleh kolektor tanaman hias di seluruh dunia.
Salah satu tanaman hias yang harganya bakal selangit lainnya adalah Philodendron Minima. Jenis ini menjadi viral pada tahun lalu, setelah terjual seharga ratusan juta oleh seorang ahli botani asal Selandia Baru.
2. Philodendron Pink Princess
Munculnya warna pink pada daun disebabkan adanya mutasi genetik (variegata). Tingkat kemahalan ditentukan dari kombinasi warna daun dalam satu pot.
Di sejumlah marketplace bibit jenis philo ini dihargai jutaan rupiah sedangkan untuk philo rimbun harganya bisa mencapai puluhan juta rupiah. Philo pink princess termasuk tanaman hias langka yang tentu berharga mahal.
Warna pada daun jenis philo ini terdiri dari dua warna yaitu hijau gelap dan merah muda atau pink.
3. Philodendron Billietiae
Philo jenis ini bisa dikatakan sultan karena harganya yang mahal. Bibitnya saja dihargai jutaan rupiah sementara philo billietiae dewasa yang rimbun dijual seharga puluhan juta.
Jenis philodendron ini viral akibat aksi barter rumah dengan tanaman hias. Mahalnya philo kerap dikaitkan dengan jenis dan warna daun.
Philo billietiae milik Hidmat Syamsudin warga Garut yang menukar rumahnya membeli philo tersebut seharga Rp65 juta, sementara harga tertinggi pada marketplace mencapai Rp 90 juta.
4. King Monstera Variegata Thai Constellation
Monster Thai Constellation salah satu tanaman hias yang ditukar rumah oleh Hidmat Syamsudin. Jenis monstera termasuk yang banyak diminati dan diburu penyuka tanaman hias.
Monstera Variegata Thai Constellation memiliki bentuk daun lebar yang membelah secara alami dengan perpaduan warna putih dan hijau. Semakin dewasa dan rimbun maka semakin mahal pula harganya.
Banyaknya permintaan, lambatnya pertumbuhan tampaknya hal tersebut yang menjadikan harga monstera dewasa rimbun naik selangit.
Bibit monstera di marketplace dihargai jutaan rupiah sementara monstera remaja atau ukuran sedang dihargai belasan juta dan monstera dewasa rimbun mencapai puluhan juta rupiah.
5. Anggrek Hitam Papua
Namanya pasti tidak asing di telinga pencinta tanaman hias. Tanaman hias super langka ini masuk dalam keluarga tanaman hias orchidaceae.
Yang membedakan dengan jenis anggrek lainnya adalah warna kelopak anggrek yang berwarna hitam legam dengan putik berwarna merah muda cerah membuat siapapun yang melihatnya setuju anggrek hitam papua eksotis dan memukau.
Penyebab anggrek ini menjadi mahal karena tingkat kelangkaan di alam dan pembudidaya tanaman hias. Karenanya banyak orang berlomba-lomba mencari bibit anggrek hitam demi menjadikan peluang usaha yang cuan. Harga anggrek ini disebut-sebut bisa mencapai Rp 100 juta.
Gimana Tertarik Untuk Membelinya? heee
Ikuti Saluran WhatsApp Kami Garutselatan.info Lainnya di Google News