• Jelajahi

    Copyright © 2019- Garut Selatan Net
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan Header

    Pendaftaran KIP-Kuliah 2021 akan segera dibuka, Bisa Dapatkan 33,6 Juta Rupiah

    Admin One
    Editor: Garutselatan.info Selasa, 19 Januari 2021, 14:37 WIB Last Updated 2021-01-19T07:41:36Z
    Baca Juga

    Pemerintah Indonesia terus berkomitmen untuk fokus meningkatkan pembangunan Sumber daya Manusia melalui berbagai upaya cerdas. Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-Kuliah) adalah salah satu upaya untuk membantu asa para siswa yang memiliki keterbatasan ekonomi tetapi berprestasi untuk melanjutkan studi di perguruan tinggi.



    Pendaftaran KIP-Kuliah Tahun 2021 akan segera dibuka. Bagi para siswa yang akan mendaftar sebagai Calon Penerima KIP Kuliah tahun 2021 harus diperhatikan bahwa Pendaftaran itu dilakukan dengan menggunakan data Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN), dan Nomor Induk Kependudukan (NIK). 


    Mohon pastikan NISN, NPSN dan NIK dari calon peserta KIP Kuliah 2021 valid, sesuai data yang tercatat di Data Pokok Pendidikan (Dapodik), Kemendikbud. 


    Berikut Persyaratan Siswa untuk Mendaftar KIP Kuliah Tahun 2021 adalah : 


    • Siswa SMA/sederajat yang lulus pada tahun berjalan atau lulus 2 (dua) tahun sebelumnya;
    • Memiliki potensi akademik baik tetapi memiliki keterbatasan ekonomi dan lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru pada Prodi dengan Akreditasi A atau B (dimungkinkan dengan pertimbangan tertentu pada Prodi dengan Akreditasi C). 


    Adapun Keunggulan bagi penerima KIP Kuliah adalah : 


    • Pembebasan biaya pendaftaran seleksi masuk PT; 
    • Pembebasan biaya kuliah dan memperoleh bantuan biaya hidup. 


    Puslapdik Kemendikbud akan membayarkan biaya kuliah sebesar Rp. 2.4 jt/semester langsung ke Perguruan Tinggi (PT). Siswa penerima program KIP Kuliah akan memperoleh bantuan biaya hidup sebesar Rp. 700rb/bulan yang dibayarkan setiap semester, sesuai masa studi normal :


    • S1 maksimal 8 Semester, total selama studi maksimal Rp. 33.6 jt; 
    • D3 maksimal 6 Semester, total selama studi maksimal Rp. 25.2 jt; 
    • D2 maksimal 4 Semester, total selama studi maksimal Rp. 16.8 jt; dan
    • D1 maksimal 2 Semester, total selama studi maksimal Rp. 8.4 jt.


    Untuk mahasiswa pada Prodi yang harus mengikuti Program Profesi juga akan menerima pembebasan biaya kuliah dan bantuan biaya hidup. Profesi Dokter, Dokter Gigi dan Dokter Hewan akan menerima bantuan biaya hidup maksimal 4 semester (total selama studi maksimal Rp. 16.8 jt). 


    Baca Juga : Trending Gambar "Saya Siap Divaksin", Template Kamu Bisa Cari di Sini


    Sedangkan untuk Profesi Ners, Apoteker dan Guru akan menerima bantuan biaya hidup maksimal 2 semester (total selama studi maksimal Rp. 8.4 jt). 


    JADWAL KIP-KULIAH UNTUK SNMPTN


    Pilihan jalur seleksi SNMPTN di sistem KIP-Kuliah akan dibuka mulai tanggal 2 Maret 2020. Siswa pendaftar SNMPTN diharapkan untuk segera melengkapi berkas dan memilih seleksi SNMPTN di Menu Seleksi sistem KIP-Kuliah.


    KIP-KULIAH UNTUK PENDAFTAR SNMPN


    Siswa pendaftar KIP-Kuliah yang mendaftar seleksi SNMPN diharapkan untuk segera melengkapi berkas dan memilih seleksi SNMPN di menu seleksi sistem pendaftaran KIP-Kuliah. Simpan KAP dan PIN yang diperoleh untuk kemudian dimasukkan ke sistem pendaftaran SNMPN.


    PENDAFTARAN KIP-KULIAH JALUR SNMPTN


    Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) membuka kesempatan bagi calon mahasiswa dari keluarga kurang mampu yang belum memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP) untuk tetap melakukan pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dengan mengajukan permohonan KIP Kuliah. Pendaftaran KIP Kuliah dibuka pada tanggal 2 hingga 31 Maret 2020 hingga pukul 23.59 WIB melalui laman https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id/.


    PROSEDUR DAN TAHAPAN PENDAFTARAN KIP-KULIAH :


    1. Siswa dapat langsung melakukan pendaftaran secara mandiri di web Sistem KIP Kuliah pada laman kip-kuliah.kemdikbud.go.id atau melalui KIP Kuliah mobile apps*;
    2. Pada saat pendaftaran, siswa memasukkan NIK, NISN, NPSN dan alamat email yang valid dan aktif;
    3. Sistem KIP Kuliah selanjutnya akan melakukan validasi NIK, NISN dan NPSN serta kelayakan mendapatkan KIP Kuliah**;
    4. Jika proses validasi berhasil, Sistem KIP Kuliah selanjutnya akan mengirimkan Nomor Pendaftaran dan Kode Akses ke alamat email yang didaftarkan;
    5. Siswa menyelesaikan proses pendaftaran KIP Kuliah dan memilih jalur seleksi yang akan diikuti (SNMPTN/SBMPTN/SMPN/UMPN/Mandiri);
    6. Selanjutnya, Siswa menyelesaikan proses pendaftaran di portal atau sistem informasi seleksi nasional masuk perguruan tinggi sesuai jalur seleksi yang dipilih. Sebelum Sistem Pendaftaran KIP Kuliah dibuka, siswa dapat melakukan pendaftaran terlebih dahulu di portal atau sistem informasi seleksi nasional (seperti SNMPTN dan SNMPN). Proses sinkronisasi dengan sistem tersebut akan dilakukan kemudian dengan skema host-to-host;
    7. Bagi calon penerima KIP Kuliah yang telah dinyatakan diterima di Perguruan Tinggi, dapat dilakukan verifikasi lebih lanjut oleh Perguruan Tinggi sebelum diusulkan sebagai calon mahasiswa penerima KIP Kuliah.


    Selamat mencoba mendaftar KIP Kuliah tahun 2021 jika sudah resmi dibuka.


    Demikian informasi tentang Pendaftaran KIP-Kuliah 2021 akan segera dibuka, Bisa Dapatkan 33,6 Juta Rupiah, semoga bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung.




    Ikuti Saluran WhatsApp Kami Garutselatan.info Lainnya di Google News

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini