Apakah Kalian Di SNMPTN 2022 Masih Bingung Pilih Prodi? - Menjelang pembukaan pendaftaran seleksi masuk perguruan tinggi jalur rapor atau SNMPTN 2022 pada 14 Februari 2022, Kasubag Humas Universitas Jember (Unej) Rokhmad Hidayanto mengungkapkan masih banyak siswa yang kebingungan dalam menentukan program studi (prodi).
Pasalnya, kata Rokhmad, kesimpulan tersebut diambil dari pengalaman pribadinya saat menerima banyak pertanyaan umum dari siswa soal prodi.
"Seperti, 'Apa saja program studi yang ada di Unej?', 'Apa saja jalur masuk menjadi mahasiswa baru?', atau 'Untuk siswa jurusan IPA, bisa masuk program studi apa saja?' Pertanyaan tersebut mengindikasikan siswa masih bingung dalam memilih program studi yang akan dituju," ungkap Rokhmad, yang karib disapa Didung, melalui pernyataan tertulisnya dalam laman Unej dan dikutip, Kamis (20/1/2022).
Rokhmad menyebut, pertanyaan tersebut kerap dilontarkan pada dirinya dan sesama koleganya yang lain selama bekerja di Humas Unej. Terutama, saat pihak Unej mengadakan acara sosialisasi SNMPTN dan UTBK-SBMPTN 2022 maupun sesi konsultasi.
"Kami sering sekali menerima pertanyaan seperti itu dari siswa baik di acara sosialisasi SBMPTN-SNMPTN 2022 maupun saat melayani konsultasi. Pertanyaan mendasar yang seharusnya bisa mereka dapatkan dengan hanya mengunjungi laman resmi PTN serta laman Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi atau LTMPT," terang Rokhmad.
Wakil Koordinator Perencanaan, Kerjasama, Informasi dan Humas (PKIH) Unej ini pun menyebut, dampak dari kebingungan dalam menentukan prodi dapat berujung pada fenomena salah jurusan.
"Jika siswa masih bingung maka peluang untuk salah dalam memilih program studi akan besar. Lalu, jika siswa salah memilih program studi maka yang bakal susah, yah siswa, orang tua, bahkan sekolah dan perguruan tingginya," terangnya lagi.
Selain klik laman LTMPT atau PTN, Rokhmad juga membagikan saran lain bagi para peserta SNMPTN 2022. Berikut tips dan trik yang bisa diterapkan siswa
1. Banyak cari informasi tentang prodi
Peserta SNMPTN 2022 harus semakin giat dalam menggali informasi terkait prodi. Seperti, apa saja yang dipelajari dalam prodi tersebut, keunikan prodi, sistem perkuliahannya, hingga output atau hasil yang akan didapat bila berkuliah di prodi yang bersangkutan.
"Mumpung masih ada waktu, ayo cari informasi sebanyak-banyaknya mengenai program studi beserta informasi pendukung lainnya semisal biaya kuliah," tutur Rokhmad.
2. Banyak konsultasi
Selain itu, Rokhmad juga mengingatkan siswa untuk berkonsultasi dengan banyak pihak dalam menentukan pilihannya. Mulai dari sekolah, khususnya guru Bimbingan Konseling (BK) yang mengetahui rekam jejak akademis siswa, hingga orang tua di rumah.
"Segitiga siswa, guru, dan orang tua ini bakal menentukan keberhasilan menembus seleksi masuk ke perguruan tinggi," ujarnya.
Terakhir, Rokhmad berpesan, agar pemilihan prodi tetap harus disesuaikan dengan minat dan kemampuan akademis dari siswa. Sebab itulah, berkonsultasi sebelum memilih prodi memegang peranan penting.
"Sesuaikan (prodi pilihan SNMPTN 2022) dengan kemampuan akademismu agar tidak lantas memaksakan diri, di sini pentingnya berkonsultasi dengan guru di sekolah," tandasnya.
Paling Banyak Dicari:
- Kapan pendaftaran SNMPTN 2022 2023?
- Kapan SNMPTN 2022?
- Apakah 2022 ada SNMPTN?
- Bagaimana jalur SNMPTN 2022?
Ikuti Saluran WhatsApp Kami Garutselatan.info Lainnya di Google News