• Jelajahi

    Copyright © 2019- Garut Selatan Net
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan Header

    Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Melalui Mobile Banking

    Admin
    Editor: Garutselatan.info Rabu, 05 Januari 2022, 17:24 WIB Last Updated 2022-01-05T10:24:50Z
    Baca Juga
    Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Melalui Mobile Banking ­– Selamat malam para sahabat pembaca dimanapun berada, semoga kita semua masih diberikan kesehatan selalu dan diberikan rezeki yang berkah oleh Allah SWT, Aamiin.


    Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Melalui Mobile Banking


    Jika sebelumnya anda harus mengantri ke kantor cabang BCA untuk melakukan aktivasi perbankan, kali ini sudah tidak perlu karena bank BCA sudah memberikan layanan untuk mempermudah nasabahnya untuk mengakses perbankan kapanpun dan dimanapun.

    Saat anda sudah mengaktifkan mobile banking BCA di smartphone anda, maka akan lebih mudah mengakses dan melakukan pengecekan di tabungan BCA yang anda miliki. Seperti biasa, cek mutasi ini sangat berguna bagi anda yang suka mengecek keuangan untuk apa saja dan kapan terakhir kali anda melakukan transaksi, menerima atau mengirim uang menggunakan tabungan BCA anda.
     
    Dengan menggunakan aplikasi mobile banking ini, anda bisa mengecek masuk ataupun keluarnya uang dari rekening BCA anda secara realtime, sehingga dapat membantu anda agar anda tidak perlu datang ke mesin ATM atau melakukan cetak buku ke kantor cabang BCA.


    Dalam tahap ini, pastikan anda sudah mengaktifkan dan sudah bisa menggunakan mobile banking BCA ini di smartphone Anda. Mungkin ada sebagian dari kalian yang belum mengetahui cara melihat mutasi rekening BCA melalui mobile banking. Nah, dalam artikel kali ini GSN akan memberikan informasi mengenai cara melihat mutasi rekening BCA melalui mobil banking.
     
    Berikut Cara Melihat Mutasi Rekening BCA melalui Mobile Banking
     
    • Hal pertama yang harus anda lakukan tentunya dengan membuka aplikasi Mobile Banking, setelah itu masuk menggunakn PIN rekening Anda seperti biasa saat anda ingin melakukan transfer.
    • Kemudian klik menu “m-info” lalu pilih pada menu “Mutasi Rekening”.
    • Nah di tahap ini, akan ada menu untuk memasukan data, anda bisa atur untuk mutasi keluar atau mutasi masuk yang ingin anda cek. Selain itu, bisa juga untuk cek keduanya yaitu mutasi masuk dan mutasi keluar.
    • Di bagian menu berikutnya, anda diminta untuk memasukkan mulai tanggal berapa anda ingin lihat mutasinya.
    • Masukan juga tanggal akhir yang ingin kamu cek.
    • Untuk catatan, saat anda melakukan cek mutasi rekening BCA ini yang akan tampil hanya 7 dari 30 hari terakhir. Misalnya saja ada mau cek tanggal 20 maka batas akhirnya tanggal 27 dan bisa kamu ubah sesuai tanggal yang kamu inginkan.
    • Jika suda silakan anda klik “Kirim” dan masukan PIN rekening BCA anda, nantinya akan muncul dsemua data transaksi anda secara detail.

    Keuntungan Menggunakan Cara Ini

    • Bisa anda lakukan tanpa harus keluar rumah cukup dengan menggunakan smartphone anda.
    • Tidak dipungut biaya administrasi hanya menggunakan data internet saja saat mengakses aplikasi m-Mobile BCA.
    • Anda bisa mengecek kapanpun dan dimanapun bahkan berkali-kali setiap harinya. Cocok buat anda yang berjualan online, apakah kiriman sudah masuk atau belum.
    • Bisa anda gunakan sebagai bukti pembayaran.

    Nah, itulah Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Melalui Mobile Banking yang dapat admin sampaikan, cukup simple bukan? Cukup dengan mengeceknya dari rumah tanpan harus pergi ke mesin ATM.
     
    Demikian artikel dari kami, semoga bermanfaat buat anda yang masih bingung untuk melihat mutasi di rekening BCA. Tetap ikuti terus GSN karena masih banyak artikel yang akan kami bagikan kepada sahabat pembaca dimanapun anda sekarang berada.

    Sekian dan terimakasih

    pencarian yang banyak dicari:

    • cara melihat mutasi rekening bca lebih dari 3 bulan
    • cara cek mutasi di bca mobile
    • cek mutasi bca online
    • cara melihat siapa yang transfer ke rekening bca di atm
    • cara cek mutasi di atm bca xpresi
    • contoh mutasi rekening bca
    • cek mutasi bca di atm 2021
    • mutasi rekening bca tidak muncul




    Ikuti Saluran WhatsApp Kami Garutselatan.info Lainnya di Google News

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini