• Jelajahi

    Copyright © 2019- Garut Selatan Net
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan Header

    Jokowi Resmikan Nama Ibukota Baru Dan Sah Ibu Kota Akan Pindah Ke Kalimantan

    Garsel Net
    Editor: Garutselatan.info Kamis, 20 Januari 2022, 09:34 WIB Last Updated 2023-07-24T01:01:11Z
    Baca Juga

    Jokowi Resmikan Nama Ibukota Baru Dan Sah Ibu Kota Akan Pindah Ke Kalimantan - Presiden Jokowi telah meresmikan nama untuk Ibu Kota Negara (IKN) baru di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.Nama Ibu Kota Indonesia yang baru itu adalah "Nusantara".




    Peresmian nama Nusantara tersebut dilaksanakan pada 14 Januari 2022, sedangkan peresmian Ibu Kota Negara Baru akan dilaksanakan pada 2024.


    Nama Nusantara dipilih karena dinilai telah dikenal sejak dulu ikonik di International. Nusantara juga dinilai menggambar wilayah geografis yang maritim, serta kemajemukan geografis yang melandasi beragam budaya etnis.


    “Nusantara itu sebuah konsep kesatuan yang bersedia mengakomodasi kemajemukan itu dan Ibu Kota Indonesia dengan nama itu mengungkapkan realitas tadi,” tutur Suharso Monoarfa Kepala Bappenas dikutip prfmnews.id dari keterangan Kantor Staf Presiden RI.


    Pemindahan ibu kota akan dilaksanakan pada semester 1 Tahun 2024, berdasarkan Pasal 3 Ayat 2 UU IKN yang berbunyi sebagai berikut, Pemindahan status Ibu Kota Negara dari Provinsi Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta ke Provinsi [Kalimantan]


    Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI menetapkan Rancangan Undang-Undang Ibu Kota Negara (RUU IKN) menjadi UU. Dengan demikian, secara resmi pemindahan IKN dari Jakarta ke Kalimantan Timur (Kaltim) dilaksanakan. Adapun, Undang -undang (UU) IKN ini juga menyetujui nama IKN menjadi Nusantara . 


    Menteri Bappenas Suharso Manoarfa mengatakan pemerintah akan melakukan persiapan dan pemindahan IKN secara bertahap. "Kita memiliki kewenangan penyelenggara ibu kita negara sekaligus akan melakukan persiapan dan pemindagan ibu kota negara," kata Suharso di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (17/1/2022).


    Dia menjelaskan IKN ditetapkan sebagai simbol negara. Adapun, proyek IKN ini dilakukan melalui pembanganan jangka panjang. "IKN mempunyai fungsi central dan jadi simbol negara jadi jati diri bangsa karena pemerintah bersama DPR dan pemerintah pembangunan ibu kota negara harus menjawab jangka panjang Indonesia," kata dia.


    Dia menambahkan pemindahan ibu kota negara ke Kalimantan Timur memiliki pertimbangan yang matang. Saat ini, Kaltim memiliki lokasi yang strategis "Pemindahan ibu kota negara didasarkan pertimbangan keunggulan wilayah dan sejalan dengan grativitas ekonomi baru. Dari sisi lokasi letaknya strategis dan minim bencana," tandasnya.


    Paling Banyak Dicari:

    • ibu kota baru indonesia kalimantan timur
    • gambar ibu kota baru indonesia
    • peresmian ibu kota baru kabupaten garut, jawa barat


    Ikuti Saluran WhatsApp Kami Garutselatan.info Lainnya di Google News

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini