• Jelajahi

    Copyright © 2019- Garut Selatan Net
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan Header

    Lulur Alami Untuk Memutihkan Kulit

    Admin
    Editor: Garutselatan.info Rabu, 12 Januari 2022, 07:27 WIB Last Updated 2022-01-12T00:27:19Z
    Baca Juga
    Lulur Alami Untuk Memutihkan Kulit – selamat malam sahabat pembaca semoga selalu diberikan kesehatan dan semoga selalu ada dalam lindungan Allah SWT.


    Lulur Alami Untuk Memutihkan Kulit


    Memutihkan kulit dengan cara alami dipercaya lebih aman bagi kesehatan kulit karena bahan-bahannya terbuat dari bahan alami dan tidak mengandung bahan kimia yang berbahaya bagi kulit. Karena, bagi yang memiliki kulit sensitif sangat rentan alergi dan dampak negative lainnya jika menggunakan pemutih kulit dengan bahan kimia.


    Cara mendapatkan bahan untuk memutihkan kulit tidaklah sulit, bahkan bahan-bahan tersebut banyak terdapat di pasar tradisional. Selain itu, cara memutihkan kulit secara alami tidak membutuhkan biaya yang mahal untuk mendapatkan dampak positif nya. Hal ini karena proses yang dilalui untuk mendapatkan kulit yang putih tapi dengan cara yang aman dan permanen. Tapi proses ini membutuhkan waktu yang agak lama.

    Berikut 11 Bahan Alami Yang Dapat  Digunakan Sebagai Pemutih Kulit Alami:


    1. Air beras


    Kandungan yang ada di dalam beras yaitu, asam ferullic serta allantoin. Kandungan ini berfungsi untuk melindungi kulit dan untuk memutihkan kulit.


    2. Jeruk nipis


    Jeruk nipis mengandung antioksidan dan vitamin C. kandungan tersebut berguna untuk mencerahkan kulit, mencegah jerawat, mengatasi minyak berlebih, dan mengangkat sel kulit mati.


    3. Lidah buaya


    Lidah buaya mengandung zat aloesin. Zat tersebut berfungsi menghambat pembentukan melanin pada kulit. Melanin merupakan sumber dari warna gelap di kulit, dengan menghambat produksi melanin maka bisa membantu dalam pencerahan kulit.


    4. Minyak zaitun


    Minyak zaitun
    mengandung banyak antioksidan seperti polifenol yang memiliki fungsi melindungi sel-sel dari kerusakan.


    5. Putih telur


    Putih telur mengandung protein yang tinggi, kandungan tersebut berfungsi untuk meregenerasi kulit agar sel kulit mati terkelupas lalu diganti dengan sel kulit yang baru yang lebih sehat.


    6. Tomat


    Tomat mengandung lycopene yang merupakan antioksidan yang bisa menangkal radikal bebas dan membuat kulit lebih cerah. Tomat juga berfungsi sebagai sunscreen atau tabir surya untuk memperkecil kerusakan karena sinar UV.

    Baca Juga: Kandungan Scincare Yang Dapat Menghilangkan Bruntusan


    7. Kentang


    Kentang mengandung antibiotic yang berfungsi untuk memperlambat penuaan kulit dan membantu mempercepat regenerasi kulit. Selain itu, antioksidan alami yang ada dalam kentang juga berfungsi untuk menghilangkan dan menyamarkan bekas luka.


    8. Bengkoang


    Karena bengkoang banyak mengandung vitamin B dan vitamin C yang berfungsi untuk memutihkan serta menjaga kulit supaya tetap cerah. Jadi, sangat banyak produk kecantikan yang menggunakan bengkoang sebagai bahan utama untuk dijadikan sebagai pemutih. Selain itu, vitamin C yang ada pada bengkoang bisa merangsang sel kulit untuk regenerasi.


    9. Madu


    Madu juga mengandung antioksidan yang dapat mengangkat sel kulit mati. Madu juga bisa untuk melembapkan dan mencerahkan kulit.


    10. Kunyit


    Kunyit mengandung kurkumin yang berfungsi untuk menetralkan radikal bebas. Kunyit juga banyak digunakan sebagai lulur alami tradisional.


    11. Papaya


    Enzim papain yang ada pada papaya digunakan untuk regenerasi kulit. Selain itu, kandungan vitamin A, vitamin C, vitamin E berfungsi sebagai antioksidan yang mampu menutrisi dan menjaga kelembapan kulit.


    Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan semoga bermanfaat. Sekian dan terima kasih.

    pencarian yang banyak dicari:
    • cara memutihkan kulit tangan dan kaki dalam waktu 1 minggu
    • cara membuat lulur pemutih badan permanen dari beras
    • lulur alami untuk memutihkan kulit dengan kopi
    • lulur alami untuk memutihkan kulit tangan dan kaki
    • cara agar kulit putih permanen
    • lulur untuk memutihkan kulit
    • cara memutihkan badan secara alami dan tradisional
    • cara memutihkan kulit tubuh secara alami dalam 1 hari


    Ikuti Saluran WhatsApp Kami Garutselatan.info Lainnya di Google News

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini